Friday, January 09, 2009
Saat Iman Goyah
Bacaan hari ini: Kisah Para Rasul 7:54-60
Ayat mas hari ini: Kisah Para Rasul 5:41
Bacaan Alkitab Setahun: Kejadian 27-29



Blandina adalah nama seorang perem­pu­an kristiani yang meninggal ka­re­na sebu­ah penganiayaan di Lyon, Pran­cis, pada tahun 177. Ia mengalami sik­sa­an be­gi­tu rupa, tetapi ia tetap mem­perta­hankan iman­nya kepada Tuhan Yesus. Sam­­pai-sam­pai, walaupun sang penyik­sa sudah ke­lelahan dan frustrasi menyik­sa­­nya, ia te­tap pada pendirian dan keya­kin­­an­nya.

Kematian Blandina ini mengikuti jejak ke­matian Stefanus, martir kristiani perta­ma yang kisahnya tercatat dalam Kisah Pa­­­ra Rasul 7. Saat itu penganiayaan ter­ha­­dap jemaat kristiani semakin nyata ter­ja­di. Aniaya itu di­mu­lai dengan ancaman kepada Rasul Petrus dan Rasul Yo­hanes da­­lam Kisah Para Rasul 4 dan 5. Kemu­dian disu­sul dengan hukuman mati bagi Stefa­nus. Namun, mereka semua rela dan bahkan ber­sukacita atas terja­di­nya pengania­ya­an tersebut (Kisah Para Rasul 5:41). Ini di­mung­kin­kan karena iman keyakinan mereka akan Yesus sangat te­guh. Ke­ya­kin­an ini dapat terbangun karena mereka sudah melihat sen­diri karya Tuhan Ye­sus dalam hidup mereka.

Dalam hidup kita sebagai orang percaya, ada masa-masa ke­ti­ka iman kita menjadi goyah. Pada saat itu kita mungkin mem­per­ta­nyakan ten­tang keberadaan Allah, tentang kasih-Nya, tentang ke­hi­dup­an, tentang ke­matian, tentang kebangkitan Yesus, dan se­ba­gai­nya. Di saat-saat de­mikian, mari kita mengenang kisah para martir kris­tiani di masa lalu seperti Stefanus dan Blan­dina. Mung­kinkah me­reka rela mati jikalau mereka tidak sung­guh-sungguh yakin bah­wa iman yang mereka miliki, dan juga kita miliki ini, sung­guh-sungguh be­nar?



KESETIAAN DAN PENGORBANAN PARA MARTIR KRISTIANI ADALAH SALAH SATU BUKTI KUAT TENTANG KEBENARAN IMAN KITA

Labels:

 
posted by Unknown at 3:09:00 AM | Permalink |


0 Comments: